Minggu, 22 Maret 2020

Ketika Mendung Mencekam

( Mendung di depan rumah. Photo by Ari )

Terkadang kenangan itu membentang di ingatan 
Membuka luka masa lalu dalam ketakutan akan datangnya hujan
Saat dinding rumah bergetar karena gemuruh guntur
Pun derasnya guyuran air mengelilingi rumah tinggal masa kecilku

Selalu cemas saat air mengalir deras
Dalam dekapan kecewanya cuaca yang membuat rasa mengeras
Kini semua ingatan terbawa sampai masa depan
Kala angkasa kembali diselimuti mendung tebal yang mencekam

Betapa bait-bait hati ingin mencipta larik puisi tentang hujan
Mengharap menjadi mantera pengusir hujan 
Atau sekedar angin pengusir awan mendung 

Sekelebat mendung lebat di angkasa gelap 
Membawa ingatan mencekam di masa lalu
Semoga tidak seburuk di masa lalu 
Semoga alam kembali bersahabat denganku
Menyibak kenangan indah saja di masa yang telah terlewati

#PuisiHatiAriBudiyanti
Written by Ari Budiyanti
22 Maret 2020




Tidak ada komentar:

Posting Komentar