memotivasi diri

Teman-teman terkasih,

jika kau masih hidup sampai sekarang,
berarti kau masih beroleh anugerah Tuhan
yaitu kesempatan untuk mewarnai dunia dengan cerahmu'


My Beloved Friends,
if you still alive,
that means you still get a grace from God,
a chance to color the world with your bright.

Rabu, 28 Juni 2023

Hari Keluarga Nasional


Saat melihat ayah berkebun kala senja nan biru

Aku tetiba ingin bersama menikmati

Kegiatan yang kukenal semenjak masa kecilku

Di tengah aroma harum mawar dan melati


Pagi hari sekali Ibu nampak sibuk

Meracik aneka bahan makanan untuk sarapan

Tak lupa ada sekaleng kerupuk

Pelengkap ceria pagi bersama di meja makan


Setelah terik panas tiada

Kubantu kakak perempuanku di halaman belakang

Mengangkat jemuran baju yang usai kering kerontang

Melipatnya bersama sebelum disetrika


Kala angin berhembus baik

Udara sejuk dan langit berbisik

Temui kakak laki-laki yang sedang sibuk dan bermain asyik

Menjaga layang-layang terbang tinggi menembus angkasa sungguh menarik


Lalu kala malam jelang tidurku

Adik merengek minta dibacakan buku

Kisah pengantar ke alam mimpi indah

Ayah dan Ibu bergantian mendongeng dalam bahagia melimpah


Indahnya keluarga dalam kasih mesra

Saling menjaga dan memperhatikan penuh cinta

Bahu membahu menyelesaikan tugas di rumah

Kerukunan keluarga terjalin dengan indah


Selamat Hari Keluarga Nasional

Semoga bahagia melingkupimu beserta keluarga


....

Written by Ari Budiyanti

#PuisiHatiAriBudiyanti

29 Juni 2021


Karya ke-1619


Puisi sudah pernah tayang di Kompasiana

Sumber ilustrasi puisi: Poster Hari Keluarga Nasional 2023 (Foto: Dok. BKKBN)

2 komentar:

  1. "Kala angin berhembus baik
    Udara sejuk dan langit berbisik" Hm .... Keren banget. Ada saja ide untuk melahiirkan diksi cantik. Selamat sore, ananda.

    BalasHapus